Pengertian Dinamika Penduduk, Pertumbuhan Penduduk dan Kepadatan Penduduk

Berikut ini adalah pembahasan tentang dinamika penduduk yang meliputi pengertian dinamika penduduk, pengertian pertumbuhan penduduk, dan pengertian kepadatan penduduk serta Pengaruh Kepadatan Populasi Manusia terhadap Lingkungan.

Pengertian Dinamika Penduduk, Pertumbuhan Penduduk dan Kepadatan Penduduk

Dinamika penduduk adalah perubahan jumlah penduduk di suatu daerah dari waktu ke waktu. Sedangkan dinamika penduduk yang sering menunjukkan kecenderungan bertambah yang disebut pertumbuhan penduduk.

Kepadatan penduduk adalah perbandingan antara banyaknya penduduk dan luas wilayahnya.

Perubahan penduduk secara alami dipengaruhi oleh faktor kelahiran, kematian, dan perpindahan sehingga dapat dihitung dengan cara:

Pertumbuhan Penduduk = (Kelahiran + Pendatang) – (Kematian + Pindah)

Jumlah penduduk akan bertambah apabila ada kelahiran dan ada pendatang. Sebaliknya, jumlah penduduk akan berkurang apabila ada kematian dan ada yang berpindah.

Angka perubahan penduduk per tahun adalah perubahan kelahiran dengan kematian setiap seribu penduduk dalam satu tahun. Angka perubahan penduduk per tahun dinyatakan dengan persentase.

Untuk dapat memahami dan mengidentifikasi populasi manusia di Indonesia, di antaranya kamu dapat meminta data kependudukan di Indonesia dari Badan Pusat Statistik Indonesia, terutama hasil Sensus Penduduk Tahun 2000 atau P4B yang baru dilaksanakan.

Berdasarkan hasil Sensus Penduduk tahun 2000, jumlah penduduk Indonesia 203,5 juta orang. Pada tahun 2001 menjadi 206,1 juta orang. Populasi itu tergolong besar karena menempati urutan keempat di dunia setelah RRC yang berpenduduk 1.273,3 juta orang, India 1.003,0 juta orang, dan USA 284,5 juta orang.

Pengertian Dinamika Penduduk, Pertumbuhan Penduduk dan Kepadatan Penduduk
Gambar: Ilustrasi Kepadatan Penduduk Indonesia

Pertumbuhan penduduk Indonesia rata-rata 2,3% per tahunnya. Apabila angka itu tetap bertahan terus, penduduk Indonesia pada 20 tahun yang akan datang akan berlipat dua dari sekarang, sehingga pada tahun 2010 diperkirakan penduduk Indonesia berjumlah 300 juta orang.

Untuk mengurangi laju pertumbuhan penduduk di Indonesia, pemerintah telah membuat Program Keluarga Berencana dengan tujuan menjarangkan kelahiran sehingga terwujud keluarga kecil bahagia sejahtera.

Baca juga: Satuan makhluk hidup dalam ekosistem